Template Surat Keterangan Bukan Penduduk Setempat (Desa & Kelurahan)
“Surat Keterangan Bukan Penduduk Setempat” memuat identitas warga, termasuk nama, NIK, tempat & tanggal lahir, status perkawinan, jenis kelamin, agama, pekerjaan, dan alamat. Surat ini menerangkan bahwa yang bersangkutan tidak terdaftar sebagai penduduk setempat (non warga). Surat ini diterbitkan oleh Kepala Desa/Lurah atau pejabat yang mewakili untuk keperluan klarifikasi domisili kependudukan di Desa maupun Kelurahan. Template Word siap pakai dilengkapi fitur drop-down dan text box untuk pengisian cepat, serta tersedia 3 opsi penandatangan sesuai aturan terbaru.
Apa itu Surat Keterangan Bukan Penduduk?
Surat Keterangan Bukan Penduduk adalah surat resmi yang diterbitkan oleh Pemerintah Desa atau Kelurahan untuk menerangkan bahwa seseorang bukan merupakan penduduk setempat, setelah dilakukan pengecekan dalam administrasi kependudukan desa/kelurahan. Biasanya dipakai untuk kepentingan tertentu, misalnya:
- klarifikasi domisili dalam pengurusan dokumen kependudukan,
- permohonan bantuan/layanan yang mensyaratkan status kependudukan,
- atau keperluan hukum/administrasi lainnya.
Bentuk template:
- Versi 1 → ditandatangani langsung oleh Kepala Desa/Lurah.
- Versi 2 → ditandatangani
a.n.Kepala Desa/Lurah oleh Sekretaris Desa/Kelurahan. - Versi 3 → ditandatangani
a.n.Kepala Desa/Lurah, melalui Sekretaris Desa/Kelurahan, kemudianu.b.oleh Kaur/Kasi tertentu.
Artinya, template Surat Keterangan Bukan Warga
ini memiliki beberapa opsi mandat/delegasi penandatanganan sesuai situasi di lapangan. Misalnya apabila Kades/Lurah berhalangan.